The Red Banquet

Interior Design : Nimara Architects
Principal Design : Rabani Kusuma Putra
Location : Menteng, Jakarta
Client : PDI Perjuangan
Area : 90 sqm
Year : 2015
Status : Final
Photographs : Teddy Yunantha

IMG_7931 AIMG_7984 AIMG_7993 A

The Red Banquet merupakan nama sebuah ruang jamuan yang berada di dalam kantor pusat partai politik PDI Perjuangan – di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat. Ruang jamuan ini sengaja dibangun sebagai fasilitas penunjang kantor partai, terutama untuk memfasilitasi elit politik Partai PDI Perjuangan dan tamu undangan saat melangsungkan rapat mingguan atau acara besar lainnya.

Nimara Architects menciptakan karakter ruangandengan menyesuaikan spirit partai itu sendiri, yakni dominan dengan warna merah seperti yang digunakan pada logo partai. Disamping itu konsep desainnya sengaja didesain menyerupai sebuah restoran berkelas seperti di mal, tujuannya adalah agar para elit politik partai dapat merasakan relaksasi terbebas dari ketegangan saat rapat politik.

Detail – detail ornament yang terdapat pada dinding dan partisi sebagian besar menggunakan bahan cemin tinted, stainless, metal HPL, dan cutting laser (krawangan), tujuannya selain memberikan efek mewah juga memberikan kesan ringan dan luas, mengingat ruangan ini cukup sempit dengan daya tampung hanya 28 kursi. Permainan lighting dan jenis warna kuning diolah secara optimal sehingga menimbukan kesan dramatis namun kalem untuk relaksasi.

Ornament, furniture, dan lampu gantung semua dibuat secara custom tujuannya untuk mendapatkan kesan maksimal yang ingin dicapai, yakni dengan tema modern tradisional. Layout penataan meja-kursi juga dibuat un-formal saling berhadapan, dengan jalur sirkulasi di tengah mengarah ke meja utama Ketua Umum, Sekjen, dan tamu kehormatan. Dipenghujung jalur sirkulasi itu terpampang lukisan Soekarno (Presiden RI pertama) sebagai artwork yang menjadi perhatian – dilukis oleh seniman Toto Setiawan.

Selain The Red Banquet mejalankan fungsinya sebagai ruang jamauan, diharapkan pula mampu memberikan inspirasi dan gagasan segar bagi perjalanan partai, dan di ruangan ini pulalah kadang Ibu Megawati Soekarnoputri (Ketua Umum PDI Perjuangan) bersama Sekjen maupun elit politik bersantap makan sambil berdiskusi santai bersama.

#interior #interiordesign #nimaraarchitects #architect #architecture #design #office #restaurant #idea #inspiration

Advertisement

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s